Home / Daerah / Global / Nasional

Minggu, 5 Oktober 2025 - 16:10 WIB

Viral! Wanita Berjilbab Hitam Ngaku Panitia Halangi Wartawan Liput Acara MQK

Oplus_16908288

Oplus_16908288

WAJO — Sebuah insiden tak mengenakkan terjadi di lokasi pelaksanaan Musabaqah Qiraatul Kutub (MQK) di Kabupaten Wajo, Minggu (5/10/2025). Seorang wanita berjilbab hitam yang mengaku sebagai wartawan dan keamanan acara diduga menghalangi sejumlah wartawan yang hendak melakukan peliputan di area panggung utama.

Beberapa jurnalis dari berbagai media seperti Tribun News, Trans TV, InilahCelebes, Halosulsel, hingga Koran555 mengaku tidak diperbolehkan masuk untuk mengambil gambar dan melakukan peliputan.

Salah satu jurnalis yang akrab disapa Anti Joey dari Koran555 bahkan sempat mempertanyakan identitas wanita tersebut. Namun, wanita berjilbab hitam itu enggan memperlihatkan ID card kepanitiaan yang dimintakan, sehingga memicu perdebatan di lokasi acara.

Baca Juga  HUT Intelkam Polri ke-80, Kapolres dan Kasat Intelkam Polres Wajo Tegaskan Komitmen Jaga Stabilitas Kamtibmas

Menurut sejumlah saksi di lapangan, wanita tersebut berada di area pintu belakang panggung utama dan tampak menghadang beberapa wartawan agar tidak mengizinkan mendekat. Situasi ini menimbulkan dugaan dan persepsi kuat bahwa wanita itu bukan bagian resmi dari panitia, dan diduga didalam panggung wanita tersebut banyak warga yang tidak berkepentingan lolos berada didalam tenda dekat panggung tersebut.

Baca Juga  Tinggalkan Zona Nyaman, Andi Pamenneri, Siap Hadapi Tantangan Baru Sebagai Plh Kadis Pertanian Wajo: “Saya Mohon Doa Sahabat Petani”

Peristiwa itu dengan cepat menyebar di media sosial setelah beberapa video amatir diunggah oleh pengunjung acara. Warganet menyoroti tindakan yang dianggap menghalangi tugas jurnalistik dan mencederai kebebasan pers.

Sampai berita ini diterbitkan, pihak penyelenggara MQK maupun panitia resmi belum memberikan klarifikasi terkait status dan peran wanita berjilbab hitam tersebut. Sementara itu, sejumlah organisasi pers di Wajo disebut tengah menyiapkan protes resmi dan laporan etik atas insiden ini.

📝 Hardiansyah

Share :

Baca Juga

Daerah

Wabup Wajo di Rakornas Kemendagri: Sinkronisasi Pusat–Daerah Kunci Asta Cita Presiden

Daerah

Keramat Nilai Tugu Kubah Masjid di Ulugalung Bermutu Buruk, Diduga Akibat Kelalaian Pengawasan Dana CSR Rp150 Juta

Nasional

13 Tahun Sengketa Tak Tuntas, Keramat Ancam Langkah Hukum Jika HGU PTPN XIV Keera Diperpanjang

Daerah

Proyek Bermasalah Diduga Terstruktur, Keramat Wajo Siap Buka Data ke KPK

Daerah

Ketua KERAMAT Soroti Proyek Cath Lab RSUD Madukelleng Wajo Rp2,19 Miliar, Desak Kejelasan Rehab atau Pengadaan Alkes Sesuai Aturan Kemenkes

Daerah

HUT Intelkam Polri ke-80, Kapolres dan Kasat Intelkam Polres Wajo Tegaskan Komitmen Jaga Stabilitas Kamtibmas

Daerah

Akhir Penantian Panjang, 4.008 PPPK Paruh Waktu Wajo Resmi Diangkat

Daerah

Atlit Biliar Sulawesi Selatan Menaruh Harapan Pada Ir. Fekix Ligianto Untuk Menahkodai POBSI SulSel